CEPAT! Ini Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri 2023 TERBARU

CEPAT! Ini Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri 2023 TERBARU

Cobalah Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri dengan cepat, langkah-langkahnya tidak sampai 5 menit, bahkan bisa lebih cepat dan juga mudah.

Aplikasi Livin by Mandiri secara umum digunakan sebagai sarana untuk para pengguna mengecek, transfer uang, menerima uang, maupun kegiatan perbankan lainnya.

Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri

Namun, tahukah Anda bahwa di aplikasi tersebut juga tersedia banyak fitur tambahan lainnya. Salah satunya yaitu pembayaran tagihan listrik ini.

Sedangkan fitur lainnya seperti pembayaran BPJS, Asuransi, e-Commerce, Pajak, Kartu Kredit, PDAM, Angsuran, Pendidikan, Investasi, dan lain-lain masih banyak yang sudah tersedia.

Tentunya Anda dapat dengan mudah menggunakan fitur ini sebagaimana sesuai dengan setiap kebutuhan pengguna.

Dari pada jauh-jauh datang ke lembaga terkait, mungkin akan lebih fleksibel jika bisa dibayar secara langsung dimanapun dan kapanpun itu.

Hal-hal yang Harus Diketahui Sebelum Membayar Listrik di Aplikasi Livin Mandiri

Sebelum melanjutkan cara bayar listrik di Livin Mandiri dibawah, sebaiknya ketahui terlebih dahulu tentang apa saja poin-poin yang harus para pengguna ketahui, yakni:

1. Registrasi

Pastikan Anda sudah memiliki akun Livin Mandiri dan telah mendaftar melalui proses registrasi yang sesuai. Jika belum memiliki akun, Anda perlu membuat akun terlebih dahulu dengan mengikuti petunjuk yang diberikan oleh aplikasi.

Proses registrasi mungkin akan sedikit panjang, namun masih terbilang mudah dilakukan dan dipraktekkan sendiri.

Baca juga: MUDAH! Cara Merubah Password Livin Mandiri 2023 TERBARU

2. Saldo dan Limit Transaksi

Periksa saldo Livin Mandiri Anda sebelum melakukan pembayaran. Pastikan Anda memiliki saldo yang mencukupi untuk menutupi jumlah tagihan listrik Anda.

Sediakan saldo lebih saat melakukan cara bayar listrik di Livin Mandiri ini, karena akan dikenakan biaya admin sebesar Rp.3.500 (biaya admin mungkin bisa berubah sewaktu-waktu).

Selain itu, periksa juga apakah ada batasan limit transaksi yang berlaku dalam aplikasi untuk memastikan pembayaran Anda dapat diproses.

3. Nomor Pelanggan dan Informasi Tagihan

Pastikan Anda memiliki tagihan listrik terbaru dan mengetahui nomor pelanggan Anda dengan benar. Nomor pelanggan biasanya tercantum pada tagihan listrik.

Silahkan cek nomor pelanggan listrik Anda, jangan sampai salah!. Memasukkan nomor pelanggan yang salah dapat mengakibatkan pembayaran tidak berhasil.

4. Tanggal Jatuh Tempo

Perhatikan tanggal jatuh tempo tagihan listrik Anda. Pastikan Anda melakukan cara bayar listrik di Livin Mandiri sebelum atau pada tanggal tersebut untuk menghindari keterlambatan pembayaran dan denda yang mungkin dikenakan.

Anda pasti tahu, setiap terjadinya keterlambatan jatuh tempo pembayaran listrik akan dikenakan biaya tambah, penting untuk mengeceknya terlebih dahulu.

Baca juga: MUDAH!! Ini Cara Ganti PIN Livin Mandiri 2023 TERBARU

5. Metode Pembayaran

Periksa metode pembayaran yang tersedia dalam aplikasi Livin Mandiri. Pastikan Anda memiliki akses ke salah satu metode pembayaran yang ditawarkan, seperti saldo Livin Mandiri, kartu kredit, atau transfer bank.

Jika Anda menggunakan kartu kredit, pastikan kartu tersebut masih berlaku dan memiliki saldo yang mencukupi.

Namun saran saya cukup gunakan metode menggunakan saldo pada akun Livin Mandiri saja, karena terbilang lebih mudah dan cepat.

6. Koneksi Internet

Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil saat menjalankan cara bayar listrik di Livin Mandiri ini. Koneksi yang buruk dapat menghambat proses pembayaran dan mengakibatkan transaksi gagal.

Terkesan sepele, namun juga akan berdampak jika koneksi jaringan internet yang lemah atau bahkan mati. Untuk itu periksalah terlebih dahulu, jika sudah baru kemudian lanjutkan transaksi hingga selesai.

Koneksi internet yang cepat dan stabil juga akan mempermudah Anda saat proses berlangsung karena pasti akan selesai dengan cepat tanpa membutuhkan waktu yang lama.

7. Konfirmasi Pembayaran

Setelah melakukan pembayaran, pastikan Anda mendapatkan konfirmasi pembayaran yang jelas dan terekam dalam riwayat transaksi aplikasi Livin Mandiri.

Simpan bukti pembayaran atau konfirmasi tersebut sebagai referensi jika diperlukan di masa depan.

Baca juga: BARU! 10 Cara Bayar Kredivo Lewat BRImo PALING MUDAH

Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri Terbaru

Untuk membayar tagihan listrik di Livin Mandiri, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka aplikasi Livin Mandiri di perangkat seluler Anda. Jika belum punya aplikasi tersebut, unduh di App Store atau Google Play Store, lalu install.
  2. Setelah masuk ke aplikasi, pilih opsi “Bayar” pada tampilan awal menu utama.
  3. Pilih “PLN” sebagai jenis pembayaran yang ingin Anda lakukan.
  4. Nah, selanjutnya pilih penyedia jasa, kemudian klik “PLN Postpaid”.Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri
  5. Masukkan nomor pelanggan listrik Anda, biasanya terdapat pada tagihan listrik klik “Lanjutkan”.Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri
  6. Verifikasi dan periksa kembali detail pembayaran yang ditampilkan, termasuk jumlah tagihan, nama, dan total tagihannya, lalu klik “Lanjutkan”.
  7. Selanjutnya konfirmasi pembayaran dengan mengklik opsi “Lanjut Bayar”.
  8. Masukkan kembali PIN akun Livin Mandiri tersebut.
  9. Pembayaran berhasil! cara bayar listrik di Livin Mandiri selesai, Anda akan menerima rincian atau bukti transaksi pembayaran listrik.Cara Bayar Listrik Di Livin Mandiri

Catatan: Akan dikenakan biaya admin, pastikan bahwa Anda memiliki saldo yang mencukupi atau metode pembayaran yang valid untuk menyelesaikan transaksi.

Keuntungan Bagi Pengguna Jika Membayar Listrik Melalui Aplikasi Livin Mandiri

Terdapat beberapa keuntungan umum yang dapat diperoleh apabila Anda melakukan pembayaran listrik di aplikasi ini, antara lain:

1. Kemudahan dan Keterjangkauan

Pembayaran tagihan listrik melalui aplikasi ini dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi setiap penggunanya, termasuk Anda sendiri.

Anda dapat membayar tagihan secara online tanpa harus pergi ke lokasi pembayaran fisik atau antri di bank atau gerai pembayaran.

2. Aksesibilitas

Cara bayar listrik di Livin Mandiri ini tersedia di perangkat seluler, sehingga Anda dapat melakukan pembayaran kapan saja dan di mana saja selama Anda memiliki koneksi internet.

Jadi apabila Anda sedang sibuk sekalipun tidak akan repot lagi untuk membagi waktu kapan harus pergi ke tempat pembayaran listrik yang ramai.

Baca juga: PALING MUDAH! Cara Transfer OVO Ke DANA TERBARU 2023

3. Pemantauan dan Pengelolaan Tagihan

Dengan menggunakan aplikasi pembayaran, Anda dapat memantau dan mengelola tagihan listrik Anda dengan lebih mudah.

Anda dapat melihat riwayat pembayaran, mengatur pengingat jatuh tempo, dan menghindari keterlambatan pembayaran, apabila cara bayar listrik di Livin Mandiri ini telah selesai.

Semua yang telah disebutkan diatas langsung terangkum disatu aplikasi Livin by Mandiri, terlebih lagi Anda bisa langsung mengecek kapan saja riwayat transaksi yang sudah dilakukan meski lewat beberapa bulan terakhir.

4. Keamanan

Pembayaran melalui aplikasi yang terpercaya dapat memberikan tingkat keamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan membayar dengan uang tunai atau menggunakan metode pembayaran yang kurang aman.

Tidak ada resiko kehilangan uang dijalan, struk bukti pembayaran yang terjatuh, serta resiko-resiko yang akan merugikan lainnya.

Baca juga: Cara Menambah Rekening Di BRImo PALING MUDAH 2023

Cara bayar listrik di Livin Mandiri dapat dilindungi dengan enkripsi dan keamanan tambahan, seperti verifikasi dua faktor atau otentikasi lainnya.

Catatan Penting

  1. Setiap transaksi pembayaran tagihan listrik dikenakan biaya admin atau biaya tambahan.
  2. Apabila terdapat keterlambatan pembayaran yang menyebabkan denda, maka saat transasi juga perlu membayarnya secara keseluruhan.
  3. Nomor pelanggan jangan sampai salah, jika perlu catat dibuku atau dicatatan handphone. Ketika diperlukan Anda hanya perlu menyalinnya saja ke kolom nomor pelanggan.
  4. Biasakan ada saldo lebih pada saat transaksi berlangsung sampai selesai.

Demikian tutorial cara bayar listrik di Livin Mandiri yang telah saya buat kali ini. Semoga bisa bermanfaat kepada seluruh pembaca situs ini dan memberikan dampak baik untuk kita semua.

Terima kasih!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *